Jonas Brothers Comeback 12 Mei Mendatang

0

Trio asal Amerika Serikat, The Jonas Brothers akhirnya resmi akan merilis album studio keenam mereka bertajuk “The Album” pada 12 Mei 2023 mendatang.

Diproduksi oleh Republic Records, “The Album” terinspirasi oleh gaya musik grup lawas, Bee Gees dengan menampilkan unsur-unsur pop klasik tahun 70-an dan Americana dalam sentuhan modern. Tak hanya itu, lirik dalam lagu-lagu yang akan mereka hadirkan akan mencerminkan sisi kedewasaan.

Band yang terdiri dari Kevin Jonas, Joe Jonas dan Nick Jonas ini sebelumnya terlebih dahulu merilis lagu Wings sebagai single perdana dari  album terbaru mereka tersebut. Nantinya album ini akan berisi 11 lagu lainnya, yakni Miracle, Montana Sky, Summer Baby, Sail Away, Americana, Celebrate!, Vacation Eyes, Sunmer In The Hamptons, Summer Baby, Little Bird, Waffle House, dan Walls. 

Kabar comeback ini disambut hangat oleh penggemar Jonas Brothers mengingat terakhir kali ketiganya merilis album tepat sebelum pandemi pada 2019 lalu dengan album “Happiness Begins”. Album ini tidak hanya menjadi album No. 1 mereka di Billboard200, tetapi juga memuncaki tangga lagu Billboard100 dengan single utama “Sucker”.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *